Aji Santoso: Timnas Sulit Menang Di Malaysia


Kesempatan timnas untuk menghajar Malaysia terbuka di leg kedua. Indonesia bakal keluar sebagai juara.

Aji Santoso - Persebaya Surabaya (GOAL.com/Eko Suswantoro)
    Timnas Indonesia diprediksi bakal sulit memetik kemenangan saat melakoni leg pertama final AFF di Malaysia (26/12). Kendati begitu, negeri jiran tersebut juga tak akan mudah meraih kemenangan.

    "Hasil imbang cukup fair," terang mantan Kapten timnas Indonesia, Aji Santoso.

    Sebagai tuan rumah, spirit yang diusung tim besutan Radjagobal ini bakal berlipat. Malaysia, sudah pasti bakal mengerahkan semua modal yang dimiliki untuk memetik kemenengan dengan meyakinkan.

    "Di sisi lain, pemain kita sejauh ini belum teruji di lagaaway. Seberapa kuat mental mereka menghadapi tekanan suporter di sana," ujarnya.

    Meski begitu, secara materi timnas lebih bagus. Kekuatan timnas merata di semua lini. Kehadiran Cristian Gonzales mampu menjadi momok yang menakutkan. Nah, tinggal bagaimana kemampuan ini dioptimalkan untuk meredam agresivitas pemain Malaysia di lapangan. "

    Jangan lupa, kita juga punya modal bagus saat mengalahkan mereka di penyisihan lalu. Ini juga bisa kepercayaan diri para pemain kita," tandas pelatih Persebaya LPI ini.

    Pelatih kelahiran Kepanjen Malang ini optimistis timnas bakal keluar sebagai juara AFF 2010. Kans ini terbuka lebar karena leg kedua bakal digelar di Indonesia (29/12).

    "Saat itu, semua modal juara dimiliki timnas kita. Dukungan penonton akan jadi supportampuh bagi pemain kita untuk mengeluarkan semua kemampuan teknik yang dimiliki. Saya yakin, Indonesia bakal juara," pungkasnya. (gk-31)


    0 Responses So Far:

    Sob,boleh gak kalo gw minta komentar kalian?